Anda mungkin akan mengeluh ketika saya menyebutkan ‘platform pembayaran’, namun melihat berbagai perkembangan yang terjadi, platform ini semakin dilirik hari demi hari, dengan pemain baru yang mempelajari pasar sambil secara diam-diam menyiapkan produk mereka untuk membantu orang bertransaksi online. Beberapa layanan di segmen ini adalah PayPal Here atau Square.
Swiff, perusahaan yang berbasis di Singapura mencoba untuk melakukan hal yang serupa dengan apa yang dilakukan oleh Square untuk pasar U.S. Pada dasarnya, Swiff memberikan fasilitas yang memungkinkan orang biasa menerima pembayaran kartu kredit menggunakan ponsel mereka. Meskipun mereka tidak benar-benar membuat sebuah terobosan, mereka mencoba mengubah cara orang dalam bertransaksi, setidaknya di wilayah Asia.
Di U.S., Square diterima dengan cukup baik oleh para merchant dan bahkan berhasil mendapatkan pendanaan sebesar $169 juta dari berbagai VC dan investor strategis seperti Visa. Dan tentu saja Square dapat dengan mudah mengalahkan Swiff ketika mereka memutuskan untuk berekspansi ke Asia, dengan Visa yang mendukung mereka, hal ini hanya tinggal menunggu waktu saja.