Tag Archives: whatsapp iphone

WhatsApp Hadirkan Fitur Night Mode untuk Perbaiki Kualitas Kamera

Bicara popularitas, WhatsApp bisa dibilang berada di puncaknya. Aplikasi kepunyaan Facebook ini disukai karena kesederhanaan dan interface-nya yang mudah bagi semua kalangan. Tetapi jika geser ke fitur kamera, faktor minimalis yang jadi konsepnya justru banyak dikeluhkan. Sehingga wajar jika tim pengembang WhatsApp kemudian berupaya melakukan perbaikan dengan merilis mode baru bagi pengguna iPhone khususnya ketika membidik dalam gelap.

Fitur Night Mode terendus oleh PhoneRadar sudah digulirkan untuk pengguna iPhone yang menggunakan WhatsApp versi 2.17.10 atau yang lebih baru. Fitur ini dirancang untuk memberikan kemampuan lebih baik bagi kamera di dalam aplikasi saat membidik objek dalam kondisi pencahayaan yang sangat rendah. Untuk mengaktifkan fitur ini, pengguna cukup menyentuh ikon bulan di sisi kanan atas saat membuka jendela kamera, tepat di samping ikon flash. Ketika diaktifkan, jendela kamera akan secara instan menampilkan objek tangkapan yang lebih cerah.

whatsapp-night-mode

Yang membuat fitur ini berbeda, ia bisa mengaktifkan dirinya sendiri ketika sensor kamera mendeteksi kondisi ruangan atau tempat kekurangan cahaya. Namun secara default fitur ini dalam kondisi mati, sehingga jika tak ingin repot, pengguna sebaiknya menghidupkan fitur Night Mode sejak awal. Hanya saja untuk saat ini fitur Night Mode baru bisa dipergunakan untuk foto, belum untuk video.

Belum ada informasi apakah WhatsApp berencana memboyong fitur yang sama ke platform Android. Tetapi jika mempertimbangkan besarnya jumlah pengguna platform ini, sangat kecil kemungkinan skenario itu tidak akan terwujud dalam waktu dekat.

Sumber gambar header Pixabay.