Tag Archives: x prime

Advan Luncurkan Smartphone Android G2 Plus: Baterai Besar!

Perusahaan smartphone asal Indonesia, Advan, saat ini meneliti pasar pengguna perangkat komunikasi dengan sistem operasi Android. Hasil yang didapat menunjukkan bahwa para pengguna yang ada di Indonesia mementingkan tiga faktor dalam membeli sebuah smartphone. Ketiganya adalah spesifikasi, harga, dan merek.

Oleh karena itu, Advan kembali meluncurkan sebuah smartphone untuk memenuhi tiga kriteria yang dipilih oleh masyarakat Indonesia tersebut. Acara peluncurannya diadakan pada restoran SIKU Dharmawangsa pada tanggal 26 Juli 2018. Smartphone yang dimaksud adalah Advan G2 Plus.

 

Advan G2+ Auf

Advan G2 Plus khusus diramu oleh vendor asal Indonesia ini dengan baterai besar, 4000 mAh. Selain itu, kerjasama eksklusif Advan bersama Samsung menelurkan smartphone dengan kamera dengan sensor ISOCELL. Dengan sensor 13 MP pada bagian belakang, kameranya menggunakan lensa Largan 5P.

Advan G2 Plus menggunakan IDOS terbaru dengan berbasis Android Oreo. Pada smartphone ini tidak ada tombol software sama sekali, yang digantikan dengan gesture swipe. Walaupun ini membuat smartphone ini menjadi lebih unik, namun jika belum terbiasa akan cukup menyulitkan dalam menggunakannya.

Advan G2 Plus memiliki spesifikasi sebagai berikut:

SoC Mediatek MT6737
CPU 4 x 1.3 GHz Cortex A53
GPU Mali-T720 MP2
RAM / Internal Storage 3 GB / 32 GB
Layar 5,7” 1440×720 18:9
Baterai 4000 mAh
Sistem Operasi Android Oreo 8.1
Kamera Depan: 8 MP, Belakang: 13 MP

Advan G2+

Advan membandingkan spesifikasi mereka dengan beberapa smartphone merek luar. Dengan harga yang lebih murah, Advan mengklaim bahwa mereka memiliki fitur yang lebih baik. Akan tetapi, melihat dari penggunaan SoC Mediatek MT6737, kinerja smartphone ini, di atas kertas bisa diprediksi, bakal lebih lambat dibandingkan para pesaingnya.

Dengan spesifikasi tersebut, Advan akan dijual dengan harga Rp. 1.899.000. Smartphone ini akan dijual di ecommerce Shopee pada tanggal 1 Agustus 2018. Selain itu, pengguna juga akan mendapatkan kartu bundling dari Telkomsel.

Tidak untuk gaming?

Dengan menggunakan SoC yang ada, Advan G2+ sepertinya tidak bakal mampu memainkan game-game populer yang ada sekarang seperti PUBG. Padahal saat ini banyak sekali para pengguna smartphone yang membeli perangkat dengan harga murah namun digunakan untuk bermain game.

Advan G2+ Duo

“Advan melihat pasar secara keseluruhan. Kita tidak mencoba pasar yang niche, namun melihat yang lebih besar. Kalau memang kebutuhan konsumen banyak yang gaming, kita akan mencoba membuat sesuatu yang bisa memuaskan para gamers“, ujar Tjandra Lianto, Marketing Director Advan.

“Saat ini kami mensurvei dan hasilnya kebanyakan keinginan konsumen adalah RAM yang besar, Kamera bagus, kamera resolusi tinggi. Dan dari sisi prosesor tidak terlalu aware, karena selama produknya bagus pasti akan terjual”.

Advan G2+ kamera

Advan juga nantinya akan berencana mengeluarkan smartphone untuk kelas yang lebih tinggi. Mereka juga akan mengeluarkannya secara bertahap agar konsumen nyaman saat melakukan upgrade. Selain itu Advan pun juga bersiap untuk mengeluarkan sebuah produk smartphone lagi dalam waktu dekat.

Luna Luncurkan Smartphone Android X Prime: Notch dan Wireless Charging!

Pasar smartphone mainstream dengan harga empat juta sepertinya menjadi sweet spot bagi para vendor. Hal tersebut dikarenakan tingkat penjualan pada rentang harga tiga sampai empat juta tergolong yang tertinggi. Hal tersebut pula lah yang mendorong Luna untuk mengeluarkan smartphone dengan harga tersebut.

Luna X Prime Launch

Bertempat di Ballroom hotel Ayana Midplaza Jakarta tanggal 25 Juli 2018, Luna meluncurkan smartphone premium mereka dengan nama X Prime. Luna mengklaim bahwa mereka merupakan satu-satunya smartphone dengan harga Rp. 3.999.000 yang memiliki AR Emoji. Biasanya, fitur tersebut hanya tersedia pada smartphone kelas atas.

Luna juga membawa fitur smartphone mahal ke harga empat juta kurang, yaitu wireless charging. Selain itu, pada bagian depan Luna X Prime, terdapat notch yang berisikan dua kamera, yaitu IR Camera untuk deteksi wajah dan RGB camera 16 MP untuk selfie. Pada bagian belakangnya terdapat kamera dengan resolusi 16 MP + 5 MP. Kamera dengan sensor 16 MP pada bagian depan dan belakangnya menggunakan sensor OmniVision.

Luna X Prime

Untuk dapur pacunya, Luna bekerja sama dengan vendor SoC MediaTek. X Prime menggunakan MediaTek Helio P60, SoC yang sama dipakai pada OPPO F7. Tentunya, hal ini membuat Luna menjadi salah satu smartphone yang memiliki kinerja kencang yang ada di pasar tiga jutaan saat ini.

Spesifikasi lengkap Luna X Prime adalah sebagai berikut

 

SoC Mediatek Helio P60
CPU 4 x 2.0 GHz Cortex A73 & 4 x 2.0 GHz Cortex A53
GPU Mali-G72 MP3
RAM / Internal Storage 4 GB / 64 GB
Layar 6,2” 2246×1080 19:9 Gorilla Glass 3
Baterai 3000 mAh
Sistem Operasi Android Oreo 8.1
Kamera Depan: 16 MP f/2.0 , Belakang: 16+5 MP

Luna X Prime Wireless Charging

Dengan harga Rp. 3.999.000, Luna akan memberikan charger wireless-nya secara gratis pada saat perdana penjualannya di Shopee. Setelah promo, charger tersebut dijual dengan harga Rp. 300.000.

Untuk pemilihan spesifikasi di sektor kamera cukup disayangkan memang, menggunakan sensor OmniVision pada smartphone dengan harga empat juta rupiah menurut saya terasa kurang. Hal tersebut dikarenakan kebanyakan sensor OmniVision tidak menangkap gambar setajam Sony IMX dan Samsung ISOCELL.  Walaupun begitu, fitur lain yang dibawa oleh X Prime memang cukup menarik.