Selamat tinggal Xperia Z! Kabar penghentian seri Xperia Z akhirnya diamini oleh Sony. Dalam pernyataan yang diterbitkan oleh XperiaBlog dikatakan bahwa Xperia Z telah mencapai titik puncak, dan sebagai gantinya Sony menghadirkan Xperia X yang sudah secara resmi diperkenalkan beberapa hari lalu. Jadi, bagi Anda yang menantikan kehadiran Xperia Z6, sekarang waktunya untuk melirik satu dari tida pilihan baru yang tersedia, jika memang belum bisa move on dari Sony.
Berikut adalah pernyataan resmi Sony yang langsung kami kutip dari sumber terkait.
“The Xperia Z line has reached its culmination – Xperia X series represents a new chapter and evolution of our product strategy. Whilst the Xperia Z series was all about bringing the best of Sony’s advanced technologies to smartphones, Xperia X series is based on bringing smart, adaptive Sony user experiences across camera, battery performance and hardware / software design.”
Dalam iterasi terbarunya, Xperia X hadir dengan tiga pilihan perangkat sekaligus, antara lain Xperia Xa, Xperia X dan Xperia X performance. Ketiganya mewakili masing-masing kelas konsumen, mulai dari menengah ke bawah, ke atas hingga flagship yang mengandalkan chipset Snapdragon 820.
Ketiga smartphone ini bakal mewakili bab baru brand Xperia dan merupakan langkah permulaan untuk kehadiran Xperia X-Xperia X lainnya. Jumlahnya mungkin saja bakal lusinan, seperti yang kita pernah jumpai kala Xperia Z masih jadi jagoan Sony.
Bicara generasi, Xperia Z adalah satu dari sedikit brand yang sukses menjadi ikon di ranah mobile. Sejak menjadi andalan Sony di tahun 2013 lalu, Xperia sukses melanggengkan warisannya hingga 5 generasi dan bertransformasi dalam beragam bentuk, misalnya smartphone bongsor dalam Xperia Z Ultra, yang lebih ringkas ada Xperia Z Compact dan bahkan menular ke ranah tablet. Tapi seperti kata pepatah, “tak ada yang abadi” di dunia ini, semua ada masanya, semua ada akhirnya, begitu pula dengan dinasti Xperia Z.