Tag Archives: Yi

YI Smart Home Hadirkan Solusi Pengawasan Rumah Praktis dan Terjangkau

Memasang CCTV memang cukup penting untuk menjaga keamanan rumah, apalagi buat Anda yang sering bepergian dan meninggalkan rumah dalam keadaan kosong. Namun proses pemasangan teknologi keamanan ini biasanya cukup rumit dan harganya juga lumayan mahal.

Kabar baiknya, YI baru-baru ini telah memperkenalkan YI Dome Camera X dan YI Home Camera 3. Kedua perangkat ini merupakan solusi keamanan rumah pintar (smart home) dengan gratis penyimpanan YI Cloud 7 hari berkelanjutan.

Melalui serangkaian produk YI Smart Home, YI ingin mengubah persepsi bahwa kamera keamanan rumah berharga mahal dan membutuhkan pemasangan yang rumit. Produk-produk YI dirancang agar mudah diinstalasi dan terjangkau tanpa mengorbankan fitur dan kualitas.

“Banyak konsumen yang menghindar dari sistem keamanan yang rumit (seperti CCTV) karena biaya dan kerumitan proses instalasi. Dengan kamera smart home yang dapat dipasang sendiri (DIY) oleh pelanggan, kami memberikan solusi untuk kedua permasalahan tersebut,” ujar Sean Da, CEO & Founder of YI Technology.

YI Dome Camera X

PSX_20191030_104856

YI Dome Camera X memiliki resolusi 1080p dengan cakupan 360 derajat untuk menjangkau setiap sudut rumah. Dilengkapi dengan smart alerts berbasis artificial intelligence (AI) dan sensor deteksi gerakan pintar, YI Dome Camera X dapat membedakan antara manusia dan hewan peliharaan dengan objek bergerak lainnya, sehingga mampu menghasilkan sinyal peringatan yang lebih akurat kepada pengguna.

Pendeteksi suara abnormal pada kamera akan memperingatkan pengguna akan suara-suara seperti tangisan bayi, kaca jendela pecah, atau pintu terdobrak. Kini, pengguna dapat memonitor aktivitas yang terjadi di dalam rumah dimanapun dan kapanpun melalui smartphone.

PSX_20191030_104901

Kamera ini dilengkapi dengan penyimpanan online YI Cloud dan Data Protection, menyimpan rekaman dibuat menjadi mudah dan aman. Perlu diingat, Anda dapat memantau keadaan hingga 7 hari yang lalu menggunakan aplikasi Yi Home. Bila ingin lebih lama, misalnya 1 bulan – Anda bisa melakukan upgrade melalui aplikasi.

YI Home Camera 3

PSX_20191030_104847

YI Home Camera 3 adalah generasi terbaru dari lini kamera keamanan rumah terlaris dari YI. Memiliki resolusi 1080P full HD dengan teknologi smart human detection serta algoritma pendeteksi suara yang canggih dalam mengidentifikasi dan serta mengirimkan sinyal peringatan kepada pengguna akan suara-suara yang tidak lazim dalam jarak 5 meter.

Fitur AI pada kamera memungkinkan pengguna untuk mengatur notifikasi pada sistem autopilot dan menikmati manfaat keamanan rumah tanpa kerumitan pengaturan manual. Fitur pencarian YI Smart Cloud Search memungkinkan pengguna untuk mengambil momen-momen penting dalam hitungan detik dengan mengidentifikasi rekaman yang relevan secara otomatis di dalam YI Cloud mereka, dan memungkinkan mereka untuk menonton rekaman secara langsung.

PSX_20191030_104852

Ya, kedua produk ini bisa dipasang sendiri – bahkan bila Anda tidak memiliki konektivitas WiFi di rumah. Anda bisa menggunakan modem atau tethering dari smartphone. Desain yang minimalis dan ringkas juga membuatnya mudah menyatu dengan rumah, fleksibel bisa ditempatkan di mana pun di dalam ruangan.

Bagi yang berminat, YI hadir di Indocomtech 2019 pada 30 Oktober-3 November 2019 di Hall B Stan B9A, Jakarta Convention Center dengan konsep “Smart Home & Smart Drive Immersive Retail Experience”. Konsep yang diusung akan membawa pelanggan Indonesia merasakan bagaimana ekosistem Smart Home dan Smart Drive bekerja, inisiatif ini sejalan dengan visi Indocomtech 2019 yaitu menyediakan teknologi untuk semua orang.

Selain itu, ada penawaran eksklusif untuk pembelian YI Dome Camera X dan YI Home Camera 3 di Indocomtech. Tersedia hanya di stan YI selama acara, paket YI Dome Camera X dipadu dengan SD card 16 GB seharga Rp699.000 (harga retail Rp749.000) dan YI Home Camera 3 dipadu dengan SD card 16 GB seharga Rp499.000 (harga retail Rp529.000).

Produk YI Smart Home tersedia di penjual-penjual resmi YI di seluruh Indonesia dan toko online resmi YI (Tokopedia, Bukalapak, dan Shopee). Harga produk mulai dari Rp429.000 – Rp949.000 dengan garansi satu tahun dari distributor utama YI.

YI Smart Drive

Selain YI Smart Home, YI juga menghadirkan rangkaian produk YI Smart Drive di Indonesia. Produk yang saat ini tersedia adalah YI Smart Dash Camera. Produk ini dilengkapi dengan Advanced Driver Assistance System (ADAS), sebuah fitur yang dapat mengurangi masalah keamanan dengan memonitor tingkat kelelahan dan gangguan yang dialami konsumen.

Seluruh rekaman video akan dianalisis secara otomatis. Mengemudi dapat menjadi lebih aman karena pengemudi akan diperingatkan kapanpun kendaraan berisiko atau perilaku mengemudi yang membahayakan terdeteksi.

Yi Horizon VR180 Siap Abadikan Foto atau Video 3D dalam Resolusi 5,7K

Startup kamera binaan Xiaomi, Yi Technology, kembali meluncurkan kamera untuk medium virtual reality setelah tahun lalu menjalani debutnya lewat Yi 360 VR. Penawarannya kali ini sedikit berbeda karena didukung oleh kemitraannya langsung bersama Google.

Dijuluki Yi Horizon VR180, kamera ini dirancang secara spesifik untuk format baru yang Google canangkan. Selain Yi, Lenovo sebelumnya juga sudah mengumumkan produk serupa bernama Mirage Camera, dan keduanya dimaksudkan untuk membantu para kreator menciptakan foto maupun video 180 derajat yang bakal terlihat immersive dinikmati dari VR headset.

Yi Horizon VR180

Dibandingkan kepunyaan Lenovo, Horizon VR180 sedikit lebih unggul di atas kertas. Chipset Ambarella H2V95 memungkinkannya untuk merekam foto atau video 3D dalam resolusi 5,7K 30 fps. Semuanya diolah tanpa memerlukan perangkat tambahan, dan live streaming pun juga bisa dilakukan tanpa kesulitan.

Pengoperasiannya mengandalkan layar sentuh 2,2 inci yang terletak di belakang. Resolusinya memang biasa saja (640 x 360), tapi setidaknya layar dilengkapi engsel sehingga dapat dilipat menghadap ke depan, memudahkan pengambilan selfie maupun wefie.

Yi Horizon VR180

Kualitas audio yang direkam dijamin oleh empat buah mikrofon terintegrasi dengan noise reduction. Charging-nya mengandalkan konektor USB-C, namun sayang tidak ada informasi mengenai estimasi daya tahan baterainya.

Berdasarkan info yang tercantum di situs resminya, Yi Horizon VR180 bakal dipasarkan mulai musim semi mendatang, akan tetapi banderol harganya belum ditetapkan. Lenovo sendiri bakal memasarkan Mirage Camera seharga $300, jadi kemungkinan besar harga yang dipatok Yi tidak akan jauh-jauh dari kisaran tersebut.

Sumber: DPReview.

Dibanderol $399, Yi 360 VR Sanggup Merekam Video 360 Derajat dalam Resolusi 5,7K

Yi Technology kembali membuat gebrakan usai ‘mengusik’ pasar action cam dan mirrorless. Produsen kamera binaan Xiaomi tersebut kali ini mengincar segmen kamera 360 derajat melalui produk bernama Yi 360 VR.

Seperti yang bisa Anda lihat pada gambar di atas, wujud perangkat sangatlah ringkas dan menyerupai sebuah voice recorder. Di setiap sisinya tertanam sensor Sony IMX377 beresolusi 12 megapixel yang didampingi oleh lensa dengan sudut pandang masing-masing seluas 220 derajat.

Kombinasi ini sanggup menghasilkan video atau foto 360 derajat beresolusi 5,7K. Tanpa bantuan perangkat atau software eksternal, kamera kemudian akan mengolahnya secara otomatis menjadi video 4K yang siap di-share menggunakan smartphone.

GoPro Fusion baru diumumkan, Yi 360 VR sudah lebih dulu mencuri start / Yi Technology
GoPro Fusion baru diumumkan, Yi 360 VR sudah lebih dulu mencuri start / Yi Technology

Bicara soal smartphone, Yi telah menyiapkan aplikasi pendamping supaya pengguna dapat mengendalikan kamera sekaligus mengedit hasil tangkapannya menggunakan ponsel. Live streaming video 360 derajat pun juga dimungkinkan dalam resolusi 2,5K 30 fps, baik ke Facebook ataupun YouTube.

Tanpa bantuan smartphone, pengguna juga tetap bisa mengendalikan perangkat via tombol dan panel indikator di bagian atas. Yi 360 VR diklaim sanggup beroperasi selama satu jam nonstop, namun pengguna juga dapat mengoperasikannya selagi dicolokkan ke listrik.

Entah sengaja atau tidak, perangkat ini diumumkan hanya beberapa hari setelah GoPro mengumumkan kamera 360 derajat perdananya. Pun begitu, Yi Technology sudah siap memasarkannya mulai Juni mendatang seharga $399 – sedikit lebih mahal dari Samsung Gear 360, tapi di atas kertas Yi 360 VR juga lebih unggul.

Yi Halo

Yi Halo terdiri dari 17 action cam Yi 4K yang telah dimodifikasi / Yi Technology
Yi Halo terdiri dari 17 action cam Yi 4K yang telah dimodifikasi / Yi Technology

Selain Yi 360 VR, perusahaan asal Tiongkok tersebut turut mengumumkan Yi Halo, satu set kamera 360 derajat untuk kalangan profesional yang merupakan hasil kolaborasi Yi dengan Google. Kasusnya sama seperti GoPro Odyssey, dimana perangkat ini dirancang secara spesifik untuk platform VR Google Jump.

Yi Halo mengemas total 17 action cam Yi 4K yang telah dimodifikasi, dimana satu di antaranya diposisikan di atas supaya hasil videonya bisa lebih bagus lagi. Seperti Odyssey, Yi Halo dapat menghasilkan video 360 derajat beresolusi 8K 30 fps, namun pengguna juga diberi opsi perekaman dalam resolusi 5,8K 60 fps.

Perangkat dapat dioperasikan melalui panel layar sentuh yang berada di sisi perangkat, dan hasil rekamannya juga bisa dilihat langsung dari smartphone dengan bantuan aplikasi pendamping. Tentunya Yi Halo bukan untuk semua orang seperti Yi 360 VR di atas, apalagi mengingat harganya yang mencapai angka $16.999.

Sumber: Business Wire dan The Verge.

Daftar Kamera Xiaomi Yi yang Bisa Anda Beli Sekarang Juga

Ketika demam GoPro melanda tanah air, cukup banyak konsumen yang memilih untuk mencari alternatif action cam yang lebih terjangkau. Dari situ nama Xiaomi Yi terus melambung, dimana action cam berwujud ringkas ini bisa dikatakan sebagai yang salah satu yang terbaik soal harga dan kualitas dibanding semua alternatif GoPro di pasaran.

Yi sendiri sekarang tidak cuma memproduksi action camera. Perusahaan binaan Xiaomi tersebut telah melebarkan sayapnya ke segmen yang lain, kamera mirrorless misalnya. Yi juga punya sejumlah kamera pengawas untuk rumahan, bahkan dash cam untuk mobil pun juga ada.

Artikel ini bermaksud untuk membahas kamera-kamera buatan Yi Technologies yang bisa Anda beli di tanah air sekarang juga, dari action camera sampai kamera pengawas beserta dash cam itu tadi. Berikut pilihannya.

Xiaomi Yi Action Camera

Xiaomi Yi Action Camera / Yi Technologies
Xiaomi Yi Action Camera / Yi Technologies

Seperti yang saya katakan, inilah produk yang membuat reputasi Yi jadi sebesar sekarang. Ukurannya yang mini tidak bisa dijadikan patokan performanya. Yi membekalinya dengan sensor 16 megapixel buatan Sony, dan dengan bantuan prosesor Ambarella A7LS, kamera ini pun sanggup merekam video 1080p yang mulus pada kecepatan 60 fps.

Fitur-fitur pendukungnya mencakup lensa dengan jangkauan pandang seluas 155 derajat, konektivitas Bluetooth untuk pengendalian jarak jauh, Wi-Fi untuk memindah foto dan video tanpa kabel, serta mode time lapse. Kendati demikian, bagian terbaiknya tetap adalah banderol harganya.

Beli: Blibli – Rp 850.000

Xiaomi Yi 4K Action Camera

Xiaomi Yi 4K Action Camera / Yi Technologies
Xiaomi Yi 4K Action Camera / Yi Technologies

Revisi desain dan perombakan spesifikasi akhirnya melahirkan kamera ini. Ia masih menggunakan sensor buatan Sony dengan resolusi 12 megapixel, akan tetapi prosesor Ambarella A9SE yang terbenam memungkinkannya untuk merekam video 4K 30 fps, atau 1080p 120 fps dan 720p 240 fps jika Anda tertarik merekam aksi dalam mode slow-motion.

Pengoperasiannya mengandalkan layar sentuh 2,19 inci yang dilapisi kaca Gorilla Glass. Ukurannya memang sedikit lebih besar ketimbang Yi standar, tapi baterainya pun ikut jadi lebih besar; sanggup bertahan selama 120 menit ketika digunakan untuk merekam video 4K 30 fps.

Beli: Blibli – Rp 2.499.000

Xiaomi Yi M1

Xiaomi Yi M1 / Yi Technologies
Xiaomi Yi M1 / Yi Technologies

Tidak puas ‘merusak’ pasar action cam, Yi ganti menarget segmen mirrorless. M1 mengemas sensor Micro Four Thirds (lagi-lagi buatan Sony) beresolusi 20 megapixel, dengan kemampuan merekam video 4K 30 fps. Micro Four Thirds, sebagai informasi, merupakan standar yang ditetapkan Panasonic dan Olympus, yang berarti kamera ini pun kompatibel dengan lensa buatan kedua pabrikan tersebut.

Panel belakangnya didominasi oleh layar sentuh 3 inci, dimana Yi menjanjikan pengoperasian semudah menggunakan smartphone. Konektivitas Bluetooth dan Wi-Fi turut hadir, memudahkan proses transfer foto dan video sekaligus pengendalian jarak jauh. Tipikal Yi, harga merupakan aspek yang paling menarik darinya.

Beli: Blibli – Rp 4.700.000 (plus lensa 12-40mm f/3.5-5.6) atau Rp 6.700.000 (plus lensa 12-40 mm f/3.5-5.6 dan 42mm f/1.8)

Xiaomi Yi Home Camera

Xiaomi Yi Home Camera / Yi Technologies
Xiaomi Yi Home Camera / Yi Technologies

Kamera pengawas ini mampu merekam video 720p 20 fps dengan lensa berjangkauan 111 derajatnya, selagi menawarkan audio dua arah berkat speaker dan mikrofon terintegrasinya. Ia dapat mengusung empat kartu microSD sekaligus yang masing-masing berkapasitas 32 GB.

Streaming via ponsel atau tablet juga dimungkinkan, dan pengguna akan menerima notifikasi ketika sensor infra-merahnya mendeteksi gerakan. Kehadiran sensor ini juga memungkinkan Yi Home Camera untuk merekam gambar yang bersih bahkan di malam hari sekalipun.

Beli: Blibli – Rp 349.000

Xiaomi Yi Dome Camera

Xiaomi Yi Dome Camera / Yi Technologies
Xiaomi Yi Dome Camera / Yi Technologies

Kalau Anda membutuhkan jangkauan pandang yang lebih luas dari 111 derajat, maka Yi Dome Camera adalah pilihan yang tepat. Pasalnya, ‘kepala’ kamera ini dapat berputar 345 derajat secara horizontal dan 115 derajat secara vertikal, yang pada akhirnya sanggup memberikan coverage seluas 360 derajat, apalagi ketika mode Auto-Cruise diaktifkan.

Selebihnya, spesifikasinya cukup mirip dengan Yi Home, termasuk mode Night Vision dan fitur Motion Tracking. Yi Dome juga dapat dimanfaatkan sebagai sistem intercom dan dikendalikan secara hands-free.

Beli: Blibli – Rp 669.000

Xiaomi Yi Smart Dash Camera

Xiaomi Yi Smart Dash Camera / Yi Technologies
Xiaomi Yi Smart Dash Camera / Yi Technologies

Dash cam besutan Yi ini mengandalkan teknologi ADAS (Advanced Driver Assistance System), yang berguna untuk mengenali marka jalan. Kamera juga akan merekam secara otomatis ketika insiden bakal terjadi, sekaligus beberapa saat setelahnya.

Resolusinya sendiri berada di angka 1080p 60 fps, didukung oleh lensa f/1.8 berjangkauan 165 derajat dan mode Night Vision. Perangkat mengemas LCD berukuran 2,7 inci, dan pengguna dapat mengendalikannya via aplikasi Yi Dash Cam yang tersedia di Android maupun iOS.

Beli: Blibli – Rp 809.900

Yi Technology Akan Demonstrasikan Action-Cam dan Drone Baru di CES 2017

Pelan-pelan menumpuk reputasi di ranah teknologi imaging, nama Yi Technology jadi kian dikenal publik setelah memperkenalkan sejumlah kamera action dan mirrorless dengan menggandeng branding Xiaomi. Dan dari kabar terkini, sang produsen mempunyai agenda untuk memperluas portfolio perangkatnya, dua di antaranya akan mereka demonstrasikan di CES 2017.

Via press release, Yi Technology mengumumkan rencana untuk menyingkap action camera baru dan drone spesialis videography di ajang pameran teknologi terbesar di dunia itu. Bagi sang developer asal Tiongkok, CES merupakan batu lompatan penting buat unjuk gigi, apalagi mereka boleh dibilang sebagai pendatang baru di ranah ini. Kedua device tersebut adalah kamera action bernama 4K+ dan UAV Yi Erida.

Yi 4K+

Yi 4K

Merupakan pewaris Yi 4K, kamera action ketiga Yi ini kembali ditawarkan sebagai solusi terjangkau tanpa ada pengorbanan di aspek kualitas. Penjelmaan terkininya bahkan lebih canggih lagi: YI 4K+ mampu merekam video beresolusi ultra-HD di 60 frame rate per detik. Angka ini dua kali lebih besar dari yang dihidangkan produk kompetitor, membuat hasil rekamannya jadi lebih realistis.

Jika masih mengusung arahan serupa pendahulunya, maka Yi 4K+ menyuguhkan layar seluas 2,2-inci, ditenagai unit baterai dengan durasi dua jam penggunaan, serta dilengkapi fitur stream video via Wi-Fi. Buat sekarang, Yi Technology belum memperlihatkan seperti apa wujudnya (gambar di atas adalah Yi 4K).

Yi Erida

Yi Erida 1

Dalam mengembangkan drone pertama mereka ini, Yi Technology berkolaborasi bersama para teknisi Atlas Dynamics. Yi Erida diklaim sebagai drone tri-copter (tiga bagian baling-baling) tercepat, mampu melesat hingga kecepatan 120-kilometer per jam. Untuk mencapainya, pengembang betul-betul berpedoman pada prinsip aerodinamis, lalu menyusun tubuhnya dari material serat karbon agar ringan namun tetap tangguh.

Produsen menjanjikan kemampuan terbang yang gesit serta lincah. Dari sesi uji coba, baterai build-in Yi Erida kabarnya mampu menjaga drone tetap mengudara selama 40 menit di kecepatan penuh atau sampai 120 menit dalam pemakaian standar. Kamera action Yi 4K disematkan di sisi bawah drone, tersambung dengan gimbal. Buat sistem kendali, Yi Erida memanfaatkan aplikasi mobile di smartphone. Di sana Anda dapat mengakses beragam fungsi seperti shutter, exposure, white balance, dan lain-lain.

Yi Erida juga dirancang agar bisa dilipat dan mudah dibawa-bawa. Selanjutnya Yi Technology turut membubuhkan rangkaian sensor serta sistem radar dengan pemindai laser untuk meningkatkan aspek keamanannya.

Kedua device akan didemonstrasikan di booth #46324 di CES 2017 dari tanggal 5 sampai 8 Januari.