Tag Archives: Z3 Play

motorola-moto-z3-1

Motorola Kenalkan Moto Z3 dengan dukungan Moto Mod 5G

Saat Motorola merilis Moto Z series pertama pada tahun 2016 lalu, semua orang tertuju pada kemampuan desain modularnya. Di mana kita bisa memasang aksesori yang disebut Moto Mod untuk meningkatkan kemampuan tertentu di smartphone secara signifikan, sayangnya Moto Mod sebagai senjata utama relatif dijual mahal.

Tahun 2018, Motorola telah mulai mengumumkan Moto Z series generasi ketiga. Setelah merilis Moto Z3 Play berkekuatan Snapdragon 636 pada bulan Juni lalu, kini giliran Moto Z3 yang unjuk gigi. Seperti apa spesifikasi dan berapa harganya?

Spesifikasi Motorola Moto Z3

motorola-moto-z3

Motorola Moto Z3 diperkenalkan pada sebuah event khusus di Chicago, AS. Tentunya masih kompatibel dengan jajaran Moto Mod yang sudah ada, tapi kabarnya mungkin Moto Z3 bakal menjadi seri terakhir dan tak akan ada penerusnya tahun depan.

Moto Z generasi ketiga ini sudah mengusung layar Super AMOLED 6 inci dengan resolusi Full HD+ (1080×2160 piksel) dalam rasio 18:9. Bagian dahi dan dagu pun lebih tipis, imbasnya tombol home sebagai rumah sensor pemindai sidik jari pun dilenyapkan.

motorola-moto-z3-2

Karena masih mempertahankan sistem modular, sensor pemindai sidik jari tak memungkinkan dipindahkan ke belakang – jadi kini ditempatkan ke bagian sisi kanan. Ya, jadi ingat seri Xperia Z series dari Sony ya.

Kemampuan Fotografi dan Hardware

motorola-moto-z3-3

Moto Z3 mengandalkan konfigurasi dual-camera di bagian belakang. Dengan sensor warna 12-megapixel, ukuran pixel 1,25µm, dan aperture f/2.0. Satu lagi, sensor monochrome dengan resolusi 12-megapixel.

Sementara, kamera depan untuk selfie menggunakan kamera 8-megapixel, ukuran pixel 1,12µm, dan aperture f/2.0. Kamera ini menyuguhkan bidang pandang 84 derajat.

Kemudian untuk otaknya, Moto Z3 masih ditenagai SoC flagship tahun lalu Snapdragon 835 – padahal kebanyakan smartphone flagship tahun ini sudah bertenaga Snapdragon 845. Dibantu RAM besaran 4GB, storage 64GB, dan baterai berkapasitas 3.000 mAh.

Mungkin ini bagian paling menariknya, para pengguna Moto Z3 bisa saja menjadi yang pertama yang menikmati jaringan 5G. Setelah jaringan 5G tersedia tahun depan – Anda bisa membeli Moto Mod 5G yang dikemas dengan modem Qualcomm X50.

Moto Mod 5G rencananya akan diumumkan pada akhir tahun ini. Smartphone yang berjalan di atas Android 8.1 Oreo ini dibanderol US$480 atau sekitar Rp6,9 jutaan dan tersedia secara eksklusif di operator Verizon.

Sumber: GSMArena