Tag Archives: Zulu

B2B as The Most Suitable Business Scheme for Hardware Startups in Indonesia

Iglohome is a Singapore-based startup. The smart access system product developer, it’s a door lock and key equipped with the technology component. They are currently implementing the solution with proptech and OTA partners, such as Airbnb, BookingSync, Zip Rent, and others. Objectively, it’s to provide property owners with easy tracking of their “locking” access to their customers in a digital way.

In Indonesia, there is Sugar Technology, a startup that develops similar devices. It is named “smart padlock”, the user can open a padlock using a registered fingerprint. Up until now, the target market revolves around common users’ lifestyles, although it is possible to perform B2B partnerships.

The recent one is Zulu, a startup (originally non-tech), a helmet developer about a year ago received funding from Gojek’s decacorn. As a manifestation of product innovation, the helmet is equipped with Bluetooth to connect with smartphones. This smart helmet can be utilized for connectivity, such as calling, receiving voice notifications, and giving orders to Google Assistance.

Struggling to acquire users

Running a hardware business is not an easy peasy for startups in may regions. In July 2017, a headset developer, Jawbone hardware developer for headset, fitness tracker, and the wireless speaker has collapsed after 10 years operation, although having secured US$930 million funding. The shutdown is due to the limited market share of its products. They offer the products directly to consumers, with gimmick as a modern lifestyle support.

There are several reasons supposing this failure. From lack of consumer demand, high burning rates, decreasing enthusiasm after the initial fundraising process (for startups debut with crowdfunding), to the product strategy mistakes.

Unfortunately, several other well-funded startups experienced the same thing. From CB Insight’s notes, below are the seven startups in the hardware vertical that did not succeed in sustaining business growth:

cbinsight

CB Insight also noted over 400 failed hardware startups, most of which are targeting direct consumers.

On the other side, investment for the hardware startups is actually well-distributed. Aside from investors, startups can raise fund through the crowdfunding platforms such as Kickstarter or IndieGogo, targeting cash from direct consumers while acquiring the user base. High participation in these programs helped increase the enthusiasm of hardware startup founders counting their luck.

Based on the current trend, software-based products are considered to have faster scalability, with a more dynamic lifecycle, compared to hardware products. However, it’s not impossible for handset developers to be successful. In fact, some of the big business achievements involve hardware manufacturers in the growth stage.

Beats, Nest, Oculus Rift, and several other producers’ names were able to “exit” through the acquisition or share listings. Even though in small numbers, there have been 17 hardware startups that have succeeded in IPO for the decade. While there are dozens of startups per year that have been successfully acquired or have the support of larger technology companies.

B2B as the ideal business scheme

Recently, there are some primary business models run by hardware-manufacture startups. First, B2C, marketing his products to consumers in general. Second, the B2B, working together – both partially and fully – in manufacturing products for partner companies. However, many are also doing a B2B2C approach, with different product variants.

In the midst of startup’s high failure rate of selling their products directly to consumers – in the context of new (technology-based) startups – the B2B business model is becoming more interesting. From the strategic partnership, hardware products can be juxtaposed with a potential market share in the growing business vertical of digital startups, including in Indonesia.

The property sector, for example. Based on the H1 Affordability Sentiment Index 2019 data, the very high prices encouraged more Indonesians to live in rental homes. In fact, according to the Indonesia Property Watch 2018 survey, almost half of millennials in Jakarta choose to live in a boarding house.

Considering the opportunity, Igloohome invited YukStay in the strategic partnership in Indonesia to apply its products in several of its managed properties. YukStay is known to offer hospitality services for apartment rentals and boarding. Not only listings, but they also help property owners do management. The service is currently cover the Greater Jakarta and Surabaya.

As for ride-hailing, according to Gojek’s internal data, per semester 1/2019 they already have 2 million driver-partners. This was a blessing for Zulu, who became a strategic partner to accommodate partners’ main driving equipment – consisting of helmets and protective jackets.

Other companies that started out as B2C eventually adopted the B2B model through acquisition by the big players. The Oculus Rift handset for example, which is now an exclusive Facebook product, Nest is now optimized and marketed with Google technology, or Beats that has become Apple’s endorsed product.

More players to come

UMG Idealab has become one of the active venture capitalists in supporting hardware startups, either investing or acting as a venture builder. Two hardware products being prepared are the Widya Wicara smart speaker and the passenger drone named Frogs. They’re ambitious enough to make a drone as a passenger taxi, the product is to be further developed at one of the R&D centers in Yogyakarta.

A drone-passanger developed by UMG Idealab in Yogyakarta / UMG Idealab
A drone-passanger developed by UMG Idealab in Yogyakarta / UMG Idealab

Widya Wicara itself was designed to be a lifestyle device. Equipped with voice-based commands, it is expected to be a personal assistant device in performing several tasks, such as reminders. The speaker-based smart assistant is indeed a lifestyle device that deserves to be taken into account. Its popularity has increased since 2018, followed by the maturity of Natural Language Processing (NLP) technology which has become smarter in recognizing human language.

With the increasing popularity of some products, for example, eFishery. It’s using IoT to help shrimp and fishpond businesses in sowing feed automatically. There is also Jala, targeting the fisheries sector with IoT-based products. Both apply the B2B business model and for now, it appears to be well-received by consumers.


Original article is in Indonesian, translated by Kristin Siagian

B2B Jadi Skema Bisnis Paling Ideal untuk Startup Hardware di Indonesia

Igloohome adalah startup asal Singapura. Pengembang produk “smart access system”, yakni pengunci pintu dan gembok yang dilengkapi dengan komponen teknologi. Saat ini mereka telah terapkan solusinya bersama mitra proptech dan OTA seperti Airbnb, BookingSync, Zip Rent dan lain-lain. Tujuannya memudahkan pemilik properti mengelola akses “kunci” ke pelanggannya secara digital.

Di Indonesia ada Sugar Technology, startup yang kembangkan perangkat serupa. Disebut dengan “smart padlock”, pengguna dapat membuka gembok pintu menggunakan sidik jari yang sudah didaftarkan. Sejauh ini target pasarnya masih untuk kebutuhan gaya hidup pengguna umum, kendati tidak menutup kemungkinan jalinan kemitraan B2B.

Yang terbaru ada Zulu, startup (yang awalnya non-teknologi) pengembang helm yang sekitar setahun lalu mendapatkan pendanaan dari decacorn Gojek. Sebagai perwujudan inovasi produk, helm besutannya dilengkapi konektivitas bluetooth untuk terhubung dengan ponsel pintar. Helm pintar ini bisa diutilisasikan untuk kebutuhan menelepon, menerima notifikasi suara, hingga memberikan perintah ke Google Assistance.

Perjuangan sulit merangkul konsumen

Menjalani bisnis hardware bukan perkara mudah yang diamini startup-startup dari berbagai negara. Pada Juli 2017 lalu, Jawbone pengembang perangkat headset, fitness tracker dan wireless speaker kolaps setelah 10 tahun beroperasi, padahal sebelumnya berhasil membukukan pendanaan US$930 juta. Kegagalannya ditopang minimnya market share dari produk-produk yang dijual. Mereka memasarkan produk secara langsung ke konsumen, dengan gimmick sebagai perangkat penunjang gaya hidup masa kini.

Terdapat beberapa alasan terkait kegagalan tersebut. Dari kurangnya permintaan konsumen, burning rate yang tinggi, menurunnya antusiasme setelah proses penggalangan dana awal (untuk startup yang debut dengan crowdfunding), hingga kesalahan strategi produk.

Sayangnya hal senada juga dialami beberapa well-funded startup lain. Dari catatan CB Insight, berikut tujuh startup di vertikal hardware yang tidak berhasil mempertahankan pertumbuhan bisnis:

Startup Hardware Gagal

CB Insight juga mendata ada lebih dari 400 startup hardware gagal, sebagian besar menyasar kalangan konsumer.

Di lain sisi, investasi untuk startup hardware sebenarnya masih mengalir dengan baik. Selain dari investor, startup juga bisa melakukan penggalangan dana melalui platform crowdfunding seperti Kickstarter atau IndieGogo, menjaring dana langsung dari konsumen sekaligus mendapatkan pengguna awal. Partisipasi yang tinggi dalam program-program tersebut turut meningkatkan antusiasme founder startup hardware mencoba peruntungan.

Berbekal pada tren yang ada, diakui produk berbasis software memiliki skalabilitas yang lebih cepat, dengan lifecycle yang lebih dinamis pula, dibandingkan dengan produk hardware. Namun bukan berarti mustahil bagi pengembang handset untuk bisa meraup sukses. Faktanya beberapa prestasi bisnis besar melibatkan produsen hardware yang tengah dalam tahap pertumbuhan.

Beats, Nest, Oculus Rift dan beberapa nama produsen lainnya berhasil “exit” melalui akuisisi atau pencatatan saham. Kendati jumlahnya tidak banyak, satu dekade terakhir baru sekitar 17 startup hardware yang berhasil IPO. Sementara ada puluhan startup per tahun yang berhasil diakuisisi atau mendapatkan dukungan dari perusahaan teknologi yang lebih besar.

B2B jadi skema bisnis ideal

Sejauh ini ada beberapa model bisnis utama yang dilakoni startup yang menghasilkan produk hardware. Pertama B2C, menjajakan hasil kreasinya ke kalangan konsumen secara umum. Kemudian yang kedua ada B2B, bekerja sama –baik secara parsial maupun penuh—memproduksi produk untuk perusahaan mitra. Namun tak sedikit juga yang melakukan pendekatan B2B2C, dengan varian produk yang berbeda-beda.

Di tengah tingginya tingkat kegagalan startup yang menjual produknya ke konsumen –dalam konteks startup (berbasis teknologi) baru—model bisnis B2B menjadi menarik untuk didalami. Dari kemitraan strategis tersebut, produk hardware dapat disandingkan dengan potensi pangsa pasar pada vertikal bisnis startup digital yang tengah berkembang, tak terkecuali di Indonesia.

Misalnya untuk sektor properti. Berdasarkan data Property Affordability Sentiment Index H1 2019, harga yang sangat mahal menjadikan masyarakat Indonesia lebih banyak yang memilih tinggal di rumah sewa. Bahkan menurut survei Indonesia Property Watch 2018, hampir separuh dari milenial di Jakarta memilih tinggal di indekos.

Melihat peluang tersebut, YukStay digandeng jadi mitra strategis Igloohome di Indonesia untuk mengaplikasikan produknya di beberapa properti kelolaannya. Seperti diketahui, YukStay sajikan layanan hospitality untuk penyewaan apartemen dan indekos. Tidak hanya sajikan listing, mereka turut bantu pemilik properti lakukan manajemen. Saat ini telah mencakup Jabodetabek dan Surabaya.

Sementara untuk ride hailing, menurut data internal Gojek, per semester 1/2019 mereka telah memiliki 2 juta mitra pengemudi. Hal ini menjadi berkah bagi Zulu yang dipinang jadi rekanan strategis untuk mengakomodasi kebutuhan perlengkapan mengemudi utama para mitra – terdiri dari helm dan jaket pelindung.

Perusahaan-perusahaan lain yang awalnya B2C pun akhirnya mengadopsi B2B melalui akuisisinya oleh pemain besar. Sebut saja handset Oculus Rift yang kini jadi produk eksklusif Facebook, Nest yang dioptimalkan dan dipasarkan dengan teknologi Google, atau Beats yang jadi produk yang di-endorse Apple.

Masih terus bermunculan

UMG Idealab jadi salah satu pemodal ventura yang cukup aktif mendukung startup hardware, baik berinvestasi atau bertindak sebagai venture builder. Dua produk hardware yang tengah disiapkan adalah speaker pintar Widya Wicara dan drone passenger bernama Frogs. Cukup ambisius ingin menjadikan drone sebagai kendaraan taksi penumpang, kini produk tersebut terus dimatangkan di salah satu pusat R&D yang terdapat di Yogyakarta.

Drone-Passanger yang dikembangkan tim UMG Idealab di Yogyakarta / UMG Idealab
Drone-Passanger yang dikembangkan tim UMG Idealab di Yogyakarta / UMG Idealab

Widya Wicara sendiri didesain menjadi perangkat gaya hidup. Dibekali dengan perintah berbasis suara, diharapkan perangkat ini bisa menjadi asisten personal untuk melakukan beberapa tugas, seperti sebagai pengingat. Asisten pintar berbasis speaker ini memang jadi perangkat gaya hidup yang layak diperhitungkan. Popularitasnya meningkat sejak tahun 2018, dibarengi kematangan teknologi Natural Language Processing (NLP) yang makin pintar mengenali bahasa manusia.

Sementara produk yang sudah mulai populer contohnya eFishery, manfaatkan IoT untuk membantu pebisnis tambak udang dan ikan dalam menabur pakan secara otomatis. Ada juga Jala yang juga sasar sektor perikanan dengan produk berbasis IoT. Keduanya menerapkan model bisnis B2B dan sejauh ini tampak diterima konsumennya dengan baik.

Berbincang dengan CEO Zulu Nathan Roestandy tentang bisnis dan masa depan perusahaan setelah mendapat dukungan Gojek

Mengenal Zulu, Perusahaan “Wearable” yang Didukung Gojek

Zulu secara definisi bukanlah startup teknologi. Mereka adalah perusahaan yang membuat perangkat kelengkapan, aksesoris, apparel untuk pengemudi roda dua–beberapa bisa dikategorikan wearable. Meskipun demikian, tanpa bantuan investasi Gojek, Zulu mungkin tidak pernah hadir seperti saat ini.

Kepada DailySocial, CEO Zulu Nathan Roestandy menceritakan sebelumnya dia sempat berkiprah di korporasi sebelum terjun secara full time membesarkan perusahaan.

Gojek, sebagai satu-satunya investor Zulu saat ini, membantu mewujudkan hal ini. Mendapatkan investasi sejak akhir 2018, kini perusahaan memiliki 15 pegawai yang bekerja secara penuh waktu dengan kantor saat ini di sebuah coworking space di bilangan SCBD Jakarta.

“Sebetulnya dari awal kita ingin pitching ke Gojek karena driver itu bagian dari target market kita. Kenapa kita memilih Gojek, karena mereka punya driver base yang sangat luas. Salah satu kendala besar untuk mengembangkan produk fisik seperti hardware perlu skala yang besar untuk men-justify spending R&D yang tinggi, untuk men-justify unit cost yang lebih rendah. Jadi tanpa ada driver base yang sebesar Gojek ini produksi kita jadi susah. Karena unit cost kita terlalu tinggi, kalau cost-nya terlalu tinggi harga jualnya nggak competitive dan your market jadi mengecil.”

Menurut Nathan, sebenarnya tren VC berinvestasi di non-startup teknologi sudah cukup jamak di Amerika Serikat dan Eropa, tapi di Indonesia konsep ini masih belum umum.

“Sebetulnya kalau kita lihat dari tren-tren di Amerika Serikat sampai Eropa banyak sekali VC yang invest ke brand yang mereka gak jual software tapi mereka menjual physical product dan ini udah berjalan lima-sepuluh tahun lalu.”

Ia mengatakan, “We’ve already seen about investment, about acquisition. Kalau di Indonesia sendiri mungkin karena pasar ritelnya masih bisa dibilang segmen bawah yang price sensitive. Dilemanya adalah kalau kita mau berinovasi it has to be affordable and it’s difficult to do, especially kalau kita baru mulai.”

Bisnis Zulu

Secara bisnis, Zulu memiliki dua lini. Pertama adalah B2B yang menyuplai perlengkapan mitra pengemudi Gojek, termasuk helm dan jaket. Lini kedua adalah menjual produk hasil riset ke konsumen umum.

Produk unggulannya saat ini adalah helm pintar yang dilengkapi konektivitas bluetooth dan masker anti polusi. Kedua produk ini tersedia secara online dan melalui toko-toko reseller seluruh Indonesia.

Smart helmet itu intinya bisa pairing dengan ponsel lewat Bluetooth dan itu bisa melakukan berbagai fitur secara handsfree, dari menelepon, Google Assistance, GPS, Notification, Radio, dan terutama lebih ke [urusan] safe. Kalau untuk passenger lebih ke entertaiment ya. Jadi kalau entertaiment itu mereka bisa streaming Spotify dan YouTube.”

Nathan melanjutkan, “Perbedaan utama antara smart helmet atau bluetooth speaker helmet dengan earphone dia tidak kedap suara. Jadi suara sekitar masih kedengeran. Ada orang klakson, [meski] kita [sedang] nyetir sambil mendengarkan radio, dia nggak ngeblok semua.”

Meski bukan merupakan startup teknologi, Zulu memiliki CTO [dijabat Yusuf Syaid]. Nathan mengatakan, CTO ini bertanggung jawab terhadap inovasi hardware dan software khususnya yang berkaitan dengan supply chain.

“Kita membangun inventory sistem menggunakan teknologi RFID. Jadi RFID ini adalah kayak semacam chip yang kita masukan ke dalam pakaian dan itu gunanya itu dia bisa nge-track jadi kita pasang sensor-sensor di setiap warehouse, di setiap distribution center, sampai diterima oleh driver.”

“Jadi pada saat driver transaksi, ia akan pairing antara kode ID driver dengan RFID Jacket. Jadi kita pantau persis jaket ini dimiliki ID ini, dia belinya kapan, jadi kita ada full visibility di supply chain kita. Sistem kayak gitu ada unsur hardware-nya, itu RFID tapi juga ada bagian software. Nah itu kita bekerja sama dengan tech team-nya Gojek,” lanjutnya.

Langkah ke depan

Nathan mengatakan tahun ini fokus perusahaan ada di tiga hal. Pertama adalah pengembangan platform e-commerce terdedikasi, kedua adalah ekspansi produk ke lebih banyak negara, dan ketiga adalah inovasi dan pengembangan produk–baik bersama Gojek maupun secara mandiri.

Zulu saat ini sudah tersedia di pasar Singapura dan Malaysia. Tahun ini mereka berharap bisa berekspansi ke Jepang dan Korea Selatan. Kedua pasar ini dianggap sudah tidak sensitif terhadap biaya produk dan perusahaan berharap bisa menawarkan sesuatu yang inovatif secara fitur dengan harga yang relatif bersaing.

Perusahaan sendiri saat ini juga sedang mengembangkan perangkat kompas digital yang diharapkan bisa membantu navigasi pengemudi roda dua dan inovasi lain dengan Gojek yang belum bisa didetailkan untuk publik.

Terkait pendanaan, Nathan menyebutkan saat ini Zulu sudah mendapatkan keuntungan. Meskipun demikian perusahaan akan tetap terbuka terhadap pendanaan lanjutan untuk mendukung R&D.

We are always [open for] funding. We are very lucky that we are in [profitable] position. Karena sudah profitable kita nggak harus mempercepat proses itu. We want to deliver more result. We’re trying to make this attractive outside Gojek [ecosystem],” tutupnya.

Gojek Dikabarkan Berinvestasi ke Perusahaan “Wearable” Zulu

Kami mendapatkan informasi dari sumber terpercaya jika startup decacorn Gojek telah berinvestasi di perusahaan wearable Zulu. Belum ada penyataan resmi dari kedua belah pihak terkait hal ini.

Zulu adalah perusahaan yang menyediakan inovasi wearable berbasis teknologi terapan, khususnya untuk pengendara roda dua. Inovasi yang sudah dikembangkan Zulu adalah helm yang dilengkapi konektivitas bluetooth dan masker anti polusi. Semua produk tersebut dijual secara online di Lazada.

Zulu dipimpin oleh CEO Nathan Roestandy dan CTO Yusuf Syaid.

Helm buatan Zulu yang dilengkapi konektivitas bluetooth
Helm buatan Zulu yang dilengkapi konektivitas bluetooth

Ini adalah investasi pertama Gojek yang berhubungan dengan penyedia consumer product di Indonesia. Sebelumnya Gojek cenderung mengakuisisi platform segmen B2B. Secara total hingga saat ini Gojek setidaknya sudah mengakuisisi 11 perusahaan.

Yang terbaru, Gojek dirumorkan mengambil alih kepemilikan mayoritas platform SaaS Moka dengan harga setidaknya 1,6 triliun Rupiah.

Secara strategis, investasi ini bakal membantu proses R&D Zulu untuk mengembangkan inovasi-inovasinya. Di sisi lain, dengan mitra pengemudi roda dua Gojek menjadi tulang punggung operasional perusahaan, inovasi Zulu bisa membantu mereka untuk beraktivitas dengan lebih baik.

Application Information Will Show Up Here

Persaingan Stasiun Televisi Merambah ke Platform Streaming Video

Seperti kita ketahui bersama infrastruktur internet di Indonesia terus diupayakan oleh pemerintah dan pihak operator telekomunikasi untuk terus ditingkatkan agar menghasilkan kualitas internet yang baik dengan jangkauan yang luas. Dalam kurun waktu lima tahun terakhir bisa dibilang kecepatan dan kualitas internet Indonesia mengalami pertumbuhan yang cukup signifikan.

Dampak nyata terlihat pada konsumsi streaming yang meningkat cukup pesat, baik audio maupun video. Lambat laun pihak televisi pun mulai melirik platform video streaming untuk menempatkan konten-konten siaran mereka. Mulai dari MNC Group dengan MeTube, SCTV Group dengan Vidio dan yang paling baru Net dengan Zulu.

Jika Metube dan Vidio memungkinkan pengguna umum untuk bebas mengunggah video mereka ke platform tersebut, Zulu sementara ini hanya bisa digunakan untuk menikmati konten-konten NET TV yang diunggah ke Zulu. Jika ditelusuri lebih detil, Zulu terlihat masih dalam proses pengembangan. Salah satu contohnya bisa dilihat dari pemberitahuan bahwa aplikasi mobile mereka masih dikembangkan.

Dari segi konsep Zulu memang tampak seperti Netflik, iflix, dan layanan video on demand lainnya. Hanya saja saat ini semua konten yang tersedia di Zulu merupakan konten dari NET TV, lengkap dengan siaran langsungnya.

Sangat menarik melihat para stasiun TV berlomba-lomba untuk meramaikan sektor platform video streaming di tanah air. Persaingan antara stasiun TV sekarang juga merambah sektor platform video, meski untuk Zulu sedikit dengan konsep yang berbeda.

Menurut laporan DailySocial mengenai kebiasaan konsumen online di tahun 2016, lebih dari 32% responden mengakses layanan streaming setiap hari, dengan komposisi konten video sebanyak 52%. Sebuah kebiasaan yang cukup potensial untuk layanan-layanan streaming di Indonesia.

Menarik untuk melihat inovasi ketiganya. Vidio terus menggandeng para kreator video lokal, MeTube terlihat lebih “cantik” ketimbang saat pertama kali diperkenalkan, sementara Zulu yang baru masuk ke gelanggang pasti punya strategi khusus untuk menyeruak.

Hal penting yang menjadi faktor kritis agar sebuah layanan streaming bisa bertahan dan berkembang adalah konten dan teknologi.

Sisi teknologi kaitannya dengan kecepatan akses dan pengalaman pengguna. Bagaimana sebuah layanan tersebut menghasilkan sebuah platform yang mudah diakses dengan kualitas (gambar dan audio) yang baik.

Faktor lain yang tak kalah penting adalah kualitas (isi) konten. Dari ketiganya jelas Zulu yang paling ‘aman’ karena semua kontennya merupakan hasil siaran televisi yang lulus dari sensor KPI. Lain halnya dengan MeTube dan Vidio yang memungkinkan setiap pengguna bisa mengunggah video mereka sendiri. Harus ada sensor internal dari pihak-pihak penyedia platform untuk menjaga dan memastikan setiap video yang berada di platform mereka “aman” untuk ditonton semua kalangan.