Para penggemar game di platform mobile tentu sudah tak asing dengan nama perusahaan Supercell. Sebagai developer sekaligus penerbit berbagai game ternama dunia seperti Clash of Clans dan Clash Royale, perusahaan ini sudah diakui sebagai salah satu raksasa industri game yang signifikan. Pemasukan mereka di tahun 2018 saja mencapai US$1,6 miliar, itu pun masih tergolong rendah bila dibandingkan pendapatan tahun sebelumnya yang mencapai US$2 miliar lebih.
Supercell telah terjun ke dunia esports lewat Clash of Clans dan Clash Royale, bahkan Clash Royale menjadi salah satu cabang esports di Asian Games 2018 kemarin. Di tahun 2019 ini Supercell tengah mendorong satu lagi game mereka untuk menjadi esports populer, yaitu Brawl Stars.
Sebelumnya game ini sudah tampil sebagai cabang kompetisi di acara DreamHack Mobile Series. Tapi kini Supercell akan menggelar kejuaraan dunia resmi dengan hadiah sebesar US$250.000 (sekitar Rp3,5 miliar). Sebagaimana dilaporkan The Esports Observer, kejuaraan yang disebut Brawl Stars World Championship ini akan diadakan di Busan, Korea Selatan, pada tanggal 15 – 17 November 2019.
Pengumuman awal tentang Brawl Stars World Championship pertama kali diungkap oleh Supercell di situs resmi mereka pada pertengahan Agustus lalu, bersamaan dengan dibukanya pendaftaran untuk babak kualifikasi. Sepanjang bulan Agustus – September, mereka mengadakan kualifikasi terbuka untuk wilayah Amerika Utara (+ Meksiko), LATAM Brasil, LATAM Hispanic, Eropa (+ Timur Tengah dan Afrika), Korea Selatan, Jepang, serta Hong Kong-Makau-Taiwan. Kualifikasi untuk Asia Tenggara dan ANZ menyusul.
Kemudian kualifikasi dilanjutkan dengan babak Regional Finals, yang menghasilkan 8 tim terbaik untuk diundang ke acara World Finals di BEXCO Auditorium, Busan, Korea Selatan. Babak World Finals ini merupakan bagian dari acara G-Star, festival game akbar Korea Selatan yang biasa dihadiri oleh perusahaan-perusahaan game online ternama dunia.
Babak perempat final akan diadakan pada tanggal 15 November, dengan semifinal dan grand final di tanggal 16. Sementara tanggal 17 diisi oleh program-program hiburan untuk para penggemar Brawl Stars. Kompetisi ini akan ditayangkan secara live streaming lewat Twitch dan YouTube.
“Komunitas Brawl Stars di Korea telah sangat bergairah terhadap game ini sejak pertama kali debut,” kata Ryan Lighton, Community Manager di Supercell, dilansir dari The Esports Observer, “Meskipun game ini baru diluncurkan secara global sembilan bulan lalu, kami ingin mengimbangi antusiasme para pemain dan menghadirkan event yang mereka inginkan di Korea, kampung halaman esports.”
Sumber: Supercell, The Esports Observer