[Tips] Atur Timer Untuk Menghentikan Lagu di iPhone dan iPad

Mendengarkan musik bagi sebagian orang adalah hobi. Bertukar playlist atau lagu favorit pun sudah biasa dilakukan. Dengan kemajuan teknologi dan banyaknya layanan aplikasi streaming, kini sudah semakin mudah untuk dapat menikmati musik di smartphone yang dimiliki.

Bagi Anda yang memiliki perangkat iOS atau Mac, Apple Music mungkin adalah pilihan yang lebih praktis. Tak perlu instal aplikasi streaming tambahan, tak perlu bikin akun baru alias cukup menggunakan Apple ID dan bisa menikmati playlist yang dikurasi secara manual untuk rekomendasi musik yang lebih baik.

Ketika memutar playlist atau album lewat Apple Music di iPhone atau iPad maka perangkat tersebut akan secara otomatis memainkan seluruh lagu yang terdapat di dalamnya. Lalu bagaimana kalau kita ingin mendengarkan lagu katakanlah hanya selama 30 menit atau satu jam saja? Jawabannya ada pada tips yang akan saya bagikan berikut ini.

Info produk: iPhone 6 16GB warna perak. Harga 9 jutaan. Info klik di sini.

Saya yakin pasti ada dari pembaca DailySocial yang pernah mendengarkan musik menjelang tidur. Jika ya, tips ini bisa berikut bisa Anda terapkan untuk menghentikan lagu yang terputar setelah jeda waktu yang Anda atur.

Caranya pun mudah dan tak perlu aplikasi tambahan lainnya dari App Store. Langkah-langkahnya sebagi berikut:

  1. Setelah menyetel playlist favorit Anda melalui aplikasi Music di iPhone atau iPad, buka aplikasi Clock
  2. Terdapat beberapa tab pada bagian bawah aplikasi Clock, pilih Timer
  3. Atur waktu yang diinginkan, misal 1 jam
  4. Selanjutnya tap pada pilihan When Timer Ends, scroll ke bawah hingga ketemu pilihan Stop Playing, kalu tap
  5. Tap Set pada pojok kanan atas untuk mengkonfirmasi pilihan
  6. Untuk menjalankan timer, tap pada tombol Start

[Tips] Atur Timer Untuk Menghentikan Lagu di iPhone dan iPad [Tips] Atur Timer Untuk Menghentikan Lagu di iPhone dan iPad

Kini Anda bisa menutup aplikasi Clock dan menikmati playlist yang sedang terputar selama 1 jam sebelum dihentikan secara otomatis.

Tips ini cocok bagi Anda yang sering mendengarkan lagu menjelang tidur atau yang suka lupa mematikan pemutar musik saat santai mendengarkan lagu. Tak perlu lagi bangun untuk sekedar mematikan lagu ataupun mengetahui iPhone atau iPad masih memainkan playlist sampai pagi lagi.

Sekian tips kali ini. Baca selalu DailySocial untuk dapatkan tips-tips terbaru lainnya ya!

Gambar header: Pixabay.