Google Maps Kini Tampilkan Gambar Belokan dari Street View

Vitalnya peran aplikasi peta Google Maps bagi pelancong tak terbantahkan. Tetapi di situasi tertentu, terutama ketika Anda mengunjungi tempat yang sama sekali baru, menemukan jalan yang tepat menggunakan Google Maps bisa jadi sebuah tantangan yang menjengkelkan. Apalagi jika diperburuk oleh buruknya kualitas jaringan dan akurasi GPS yang terkadang membingungkan.

Beruntung sepertinya Google menyadari kelemahan ini dan berniat memberikan solusi cepat dengan memberikan fitur yang memungkinkan pengguna melihat dengan jelas belokan mana yang dimaksudkan oleh Google Maps dengan menampilkan gambar dari Street Views. Tambahan yang digulirkan berbarengan dengan rombakan desain ini pertama dijumpai oleh AndroidPolice. Menurut konfirmasi Google, update ini sudah digulirkan secara meluas ke pengguna Android sejak awal Mei ini.

nexus2cee_google-maps-parking-1

Di Google Maps versi terbaru, pengguna tidak perlu melakukan langkah yang berbeda dari biasanya guna melihat gambar dari Street View. Pengguna cukup memasukkan lokasi terkini dan tujuan seperti biasa, kemudian melihat rute lengkapnya. Sebelumnya pengguna hanya akan disuguhi daftar belokan sampai ke tujuan, tapi sekarang Google Maps menambahkan sebuah potongan gambar tepat di sebelahnya. Potongan gambar tersebut dapat di-tap untuk melihat versi penuh dengan format 360 derajat seperti di aplikasi Street View.

Sayangnya tambahan foto ini tidak ditampilkan ketika Anda berada dalam modus navigasi. Pun demikian, dengan tambahan foto yang sudut pandangnya dapat diubah-suaikan, sangat mempermudah pengguna menemukan belokan yang tepat yang ditunjukkan oleh aplikasi peta. Solusi tepat untuk masalah yang kerap dijumpai sejumlah pengguna.

Sumber berita Softpedia dan gambar header Pixabay.