Beberapa hari lalu, salah satu organisasi esports besar asal Rusia, Virtus.pro, umumkan bahwa mereka memasuki skena kompetitif Rainbow Six Siege. Lewat sebuah twit, mereka mengumumkan bahwa tim berlogo beruang kutub tersebut mengambil roster tim forZe. Akuisisi ini membuat divisi R6S menjadi tim kelima milik Virtus.pro setelah Dota 2, CS:GO, Apex Legends, dan Fortnite.
Roster yang dipimpin oleh Artyom Simakov (Shockwave) dan kawan-kawan memang merupakan salah satu tim pekerja keras di dalam skena kompetitif Rainbow Six Siege. Selama dua tahun belakangan, mereka telah berhasil membuktikan diri mereka sendiri dengan lolos ke beberapa turnamen kasta utama. Mereka berhasil mencapai Semi-Final Six Major EU Qualifier, mendapat peringkat 2 di Challenger League Season 10, dan berhasil lolos ke ESL Season 11 Pro League.
Virtus.рro signs the Rainbow Six Siege roster from @forzegg! The current players, coach and team analyst joined the club 🔥
Read more here: https://t.co/vSbH4C3CRS pic.twitter.com/lDWpDMPddn
— Virtus.pro (@virtuspro) May 16, 2020
Terakhir kali pada babak grup Russian Major League, roster forZe berhasil membuktikan dirinya dengan performa yang gemilang. Diselenggarakan dari 17 Maret sampai 1 Mei 2020, roster forZe berhasil mendapatkan catatan menang-seri-kalah 12-1-1 di akhir musim, yang menempatkan mereka di pemuncak klasemen.
Mengutip dari rilis resmi Virtus.pro, Sergey Galzmada, General Manager Virtus Pro mengatakan.
“Kami telah mengamati perkembangan skena R6 sejak lama dan melihat roster yang ada dari berbagai regional. Akhirnya kami menetapkan diri mengambil pemain forZe esports karena dua hal, VP dan pemain memiliki keinginan yang mutual dan forZe sendiri sudah siap untuk melakukan kesepakatan transfer. Kami telah menandatangani kontrak jangka panjang dan memiliki keinginan untuk berkompetisi dengan baik di dalam skena R6. Virtus Pro dengan bahagia menyambut para penggemar Rainbow Six Siege dan kami akan melakukan yang terbaik untuk memberikan Anda kemenangan yang manis juga konten yang baik pada beberapa musim ke depan.”
Lebih lanjut Sergey Ignatko CEO forZe Esports juga menambahkan.
“Kami telah mengumpulkan line-up pemain ini sejak November 2018. Ada perubahan dan reshuffle juga. Pada akhirnya berbulan melakukan latihan keras berhasil membuat tim ini dari yang awalnya peringkat 4 Russian Major menjadi tim tier 1. Ketika ada keputusan untuk menjual roster ini, prioritasnya adalah mencari organisasi yang menghargai kerja keras roster tersebut seperti kami. Maka dari itu, saya berharap semoga para pemain bisa berkembang lebih jauh lagi, dan semoga beruntung bersama Virtus Pro!”
Dengan ini maka roster Rainbow Six Siege untuk Virtus Pro adalah.
- Artem Simakov (Shockwave)
- Artem Morozov (wTg)
- Alan Ali (Rask)
- Pavel Kosenko (p4sh4)
- Pavel Chebatkov (Amision)
- Kerim Musaev (Toda) – COACH
- Andrey Bavian (Andreezy) – ANALYST
Pertandingan pertama roster ini bersama Virtus Pro adalah Russian Major League Season 4 Playoff yang akan diselenggarakan tanggal 23 hingga 24 Mei 2020 mendatang. Russian Major mungkin menjadi awal, namun Six Invitational tetap menjadi tujuan utama. Akankah roster R6S baru Virtus Pro bisa mencapai mimpi besarnya?